Download

Saturday, April 13, 2013

Rokok Dan Pelajar

Rokok Adalah Senjata terbaik untuk membunuh secara perlahan. Negara Indonesia adalah salahsatu negara dengan konsumsi rokok yang paling besar, hingga perusahaan rokok mampu membeli hak siar sepakbola, beasiswa pendidikan dll.
 

Menurut pengamatan saya, rokok dikenalkan saat remaja atau masa sekolah. Awalnya mungkin diberi gratis untuk promosi produknya, lalu memberi image/paradigma seorang perokok itu hebat, keren, gagah, berani dll. dengan demikian apabila yang bersangkutan tidak merokok maka tidak hebat, keren, gagah dan tidak berani, dikarenakan alasannya itu yang bersangkutan menentang dan membuktikan dirinya tidak seperti itu dengan cara merokok. Ironi memang mereka melakukan itu dan mewarisi turun temurun paradigma tentang rokok. 

Dikalangan pelajar rokok sudah bagian dari pergaulan dan ekspresi untuk membuktikan jati diri mereka masing-masing. Entah sampai kapan akan seperti ini, tapi yang jelas harus di ingat, "MEROKOK AKAN BERHENTI DENGAN 3 ALASAN, 1. MATI; 2. SAKIT; 3. NIAT".

1 comment:

  1. Bagaimana jika bungkus rokok dibuat seperti di thailand? Setidak-tidaknya sudah mencoba untuk edukasi ke masyarakat, karena otak kita biasanya akan cepat panas jika mengomentari sesuatu dan akan beku jika dimintai solusi.

    ReplyDelete